Selain memiliki rasa lezat, buah alpukat terkenal mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan maupun kecantikan. Ternyata tidak hanya daging buahnya saja yang menyimpan banyak kandungan baik, namun daun alpukat juga mampu memberikan banyak manfaat. Apa saja manfaat daun alpukat ? Yuk simak selengkapnya berikut ini.
Manfaat dari Daun Alpukat
- Mengatasi Masalah Pencernaan
Masalah pencernaan seperti sembelit hingga diare memang acap kali terjadi dan membuat aktivitas menjadi terganggu. Untuk mengatasi kedua hal tersebut, anda bisa memanfaatkan daun alpukat. Karena kandungan saponin yang ada pada daun alpukat bisa membantu mengurangi infeksi bakteri yang menyebabkan diare, sekaligus membantu melembutkan tinja pada penderita sembelit.
- Mengatasi Sakit Kepala
Kaya akan antioksidan membuat daun alpukat dapat membantu aliran oksigen di dalam tubuh yang mengalir ke daerah kepala. Dan seperti yang diketahui, sakit kepala sendiri sering terjadi karena kurangnya kadar oksigen di dalam otak. Sehingga daun alpukat bisa membantu dalam mengatasi sakit kepala, baik karena kelelahan, migrain, maupun sinusitis.
- Meredakan Sakit Gigi
Manfaat lainnya dari daun alpukat yakni membantu meredakan sakit gigi, baik karena gigi berlubang maupun gusi yang meradang. Beberapa penelitian terkait hal tersebut membuktikan bahwa daun alpukat yang dijadikan teh, memiliki khasiat untuk mengurangi peradangan yang terjadi pada gusi dan membuat sakit gigi.
Jadi, tidak hanya buah alpukat saja yang mempunyai banyak khasiat. Namun daun dari tanaman alpukat juga bisa dimanfaatkan untuk berbagai hal. Meski masih jarang diketahui, berbagai manfaat seperti yang telah disebutkan di atas bisa anda dapatkan dari daun alpukat. Cara mengolahnya sendiri bisa dengan direbus, kemudian dikonsumsi air rebusannya.