Berbeda dengan Instagram Standar, Inilah Beberapa Perbedaan Fitur dalam Instagram Lite

Meniru pendahulunya, aplikasi lain telah lebih dulu mengeluarkan versi ringan. Kali ini, instagram yang mengeluarkan versi ringan yang dikenal dengan instagram lite. Instagram versi ringan ini baru saja dirilis dinegara bagian Amerika, yaitu Meksiko. Uniknya, apliksi ini tidak akan mengambil memori yang besar dari handphone anda. Serta, lebih irit kuota dibandingkan instagram standar yang biasanya dibutuhkan dengan jumlah besar.

 

Mendengar tentang iritnya kuota yang digunakan, tentu memiliki instagram versi ringan ini sangat menguntungkan. Karenanya banyak yang berlomba-lomba mendapatkan instagram versi mini, walaupun banyak yang mempertanyakan adakah fitur-fitur yang berbeda dari instagram standar. Hal ini cukup wajar dipertanyakan, karena ditakutkan instagram versi ringan tidak memiliki semua fitur yang ada pada instagram standar. Lantas, adakah perbedaan-perbedaan fitur dalam instagram versi ringan?

pxhere.com

Aneka Perbedaan Antara Instagram Lite dan Instagram Standar

Berikut ini beberapa perbedaan yang dirasakan jika menjadikan instagram versi ringan sebagai sarana memainkan instagram. Apakah menguntungkan? Berikut ulasannya untuk anda,

 

  1. Memori yang Digunakan

Satu yang sangat menarik perhatian dari penggunaan instagram versi ringan adalah memori yang digunakan oleh aplikasi. Karena tergolong sebagai versi ringan, memori yang dibutuhkan untuk aplikasi ini tidak terlalu besar. Biasanya aplikasi ini akan berukuran 573kb, namun dapat berbeda-beda, tergantung dengan perangkat yang digunakan.

 

  1. Penggunaan Kuota

Berikutnya adalah penggunaan kuota yang lebih irit saat menggunakan instagram versi ringan. Instagram lite tidak seboros instagram standar yang dimilikki. Untuk mengetahuinya, sebaiknya cek secara berkala perbedaan saat menggunakan instagram biasa dan lite. Setelahnya akan diketahui seberapa besar kuota yang digunakan dan harus dikeluarkan saat menggunakannya.

 

  1. Lebih Simpel

Tampilan dari instagram versi ringan tentu lebih simpel dibandingkan instagram standar. Instagram versi ringan memiliki tampilan yang tidak rumit dibanding instagram normal. Hal ini akan sangat membantu saat menggunakan instagram. Terutama, untuk anda yang tidak ingin mengupload foto ataupun video, namun hanya ingin menggunakannya untuk update informasi.

pxhere.com
  1. Tidak Dapat Upload Video

Walaupun memiliki kelebihan, terdapat kekurangan dari penggunaan instagram versi ringan. Salah satu kekurangan yang dimaksud adalah anda tidak dapat memanfaatkan fitur upload video. Artinya, pengguna akun hanya dapat memanfaatkannya untuk mengupload foto. Jika berniat mengupload video dan foto, sebaiknya gunakan instagram normal untuk mengaksesnya.

 

  1. Tidak dapat Berkirim Pesan

Saat menggunakan instagram normal, anda dapat memanfaatkannya untuk beragam hal. Diantaranya bertukar foto, video hingga chat dengan akun lain. Namun dengan instagram versi ringan, kegiatan ini tidak dapat dilakukan. Jadi, pemilik akun tidak dapat mengirim pesan pada pemilik akun yang dituju, atau fungsi komunikasi tidak dapat dijalankan dengan maksimal.

 

  1. Belum Bebas Iklan

Hingga saat ini, masih dipertanyakan apakah layanan instagram versi ringan memiliki layanan yang bebas iklan atau sebaliknya. Hal ini jelas berbeda dengan instagram standar yang telah bebas iklan saat digunakan. Jika merasa terganggu dengan hal ini, sebaiknya anda kembali menggunakan instagram standar untuk kenyamanan saat menggunakan aplikasi.

pxhere.com
  1. Lebih Cepat

Karena memilliki data yang cukup ringan dan membutuhkan kuota yang minim, hadirnya instagram versi ringan sangat membantu handphone-handphone berusia tua. Karena aplikasi dapat menampilkan fitur dengan lebih cepat. Jadi, tidak perlu tunggu berlama-lama aplikasi sudah dapat digunakan, untuk memenuhi semua kebutuhan pengguna.

 

  1. Sasarannya Negara Berkembang

Tujuan developer mengeluarkan instagram versi ringan adalah menyasar semua pengguna hingga ke negara berkembang. Karena instagram versi ringan dapat digunakan untuk semua handphone yang dimilikki. Sedangkan instagram normal, hanya dapat digunakan di handphone dengan OS minimal Nougat yang otomatis, hanya dapat digunakan oleh sebagian pihak.

 

  1. Tidak dapat Melihat Jumlah Like

Berbeda dengan instagram normal, anda tidak dapat menggunakan instagram versi mini untuk meliha jumlah like yang dimilikki. Biasanya pengguna akun akan melihat seberapa besar jumlah like instagram gratis yang dimilikki. Jika teratik untuk melihat akun dan jumlah like yang dimilikki, sebaiknya membukanya melalui instagram web ataupun instagram normal.

 

  1. Tidak dapat Melihat Followers

Selain tidak dapat melihat jumlah like, pengguna akun akan dirugikan karena tidak dapat melihat jumlah followers yang dimilikki. Followers terbaru yang mengikuti akun anda tidak akan terlihat dalam instagram versi mini ini. Walaupun demikian, masih banyak yang menggunakan instagram versi mini dengan beragam keunggulan yang telah disampaikan sebelumnya.

pxhere.com
  1. Tidak Dapat Membuat Highlights

Satu fitur yang menarik dari instagram dan merupakan terbaru adalah fitus highlight. Fitur ini memberikan layanan untuk menyimpan story yang dimilikki dalam akun instagram yang dimilikki. Layanan ini sangat menarik karena dapat dilihat secara berulangkali dan dapat dicek oleh followers anda. Namun saat menggunakan instagram versi ringan, fitur tidak akan muncul.

 

Banyak perbedaan yang dimilikki instagram versi ringan dan instagram normal, namun jika merasa hal ini menguntungkan jangan ragu untuk menggunakannya. Hingga kini instagram lite yang awalnya dikeluarkan di Mexico, sudah dapat digunakan di Indonesia. Dan penggunaan aplikasinya cukup aman dan kerahasiaan akun tetap terjaga.

 

Leave a Comment