Mengenal Tentang Gunung Manglayang

Gunung Manglayang adalah sebuah referensi wisata pendakian yang dipenuhi dengan misteri. Hal inilah yang membuat kesan gunung Manglayang menjadi angker juga membawa aura mistik yang sangat kuat.

Meskipun terkenal angker, gunung Manglayang bukan sebuah gunung yang menyeramkan. Selain berbau mistis, gunung ini banyak menyimpan pesona alam yang sangat indah. Penampakan landscape Manglayang bisa menepis  kesan mistis dan angker dari gunung ini.  Maka tidak heran jika gunung Manglayang banyak dijadikan sebagai destinasi wisata pendakian.

Harga Tiket Masuk

Untuk bisa masuk ke area gunung Manglayang ini, Anda hanya membayar tiket masuk sebesar 7500 saya per orang. Akan tetapi, jika Anda ingin camping akan dikenakan tarif sebesar Rp. 10.000 per orang. Sedangkan untuk biaya parkir motor sebesar Rp. 5000.  Sebai sebuah destinasi wisata pendakian, gunung ini buka non stop 24 jam.

Lokasi

Gunung Manglayang terletak di desa Cibiru Wetan, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Gunung ini berada di perbatasan antara Kabupaten Sumedang dan Bandung.  Untuk bisa sampai ke gunung ini, Anda bisa menikmati beberapa jalur, yaitu :

  • Batu Kuda

Rute ini merupakan sebuah rute yang tercepat di mana hanya membutuhkan waktu 2 jam perjalanan saja. Ada dua jalur yang ditawarkan yaitu  jalur pertama yang mengambil arah lurus menuju puncak gunung Manglayang dan jalur Beurem di mana melalui jalur ini Anda akan mencapai puncak bagian timur.

  • Tugu Kostrad

Jalur perjalanannya melalui curug Cilengkrang. Jalur ini berada tepat di depan pintu masuk curunya. Setelah itu, Anda bisa mengambil arah barat yang sudah berupa jalur setapak. Ikutilah jalur tersebut  sampai menemukan pohon pinus terakhir. Setelah itu, ambil jalan yang mempunyai pepohonan yang rimbun sampai menjumpai sebuah persimpangan dan kemudian ambil arah lurus. Ikutilah jalur tersebut maka Anda akan sampai ke puncak Manglayang yang indah.