Bukan hanya kawasan Bekasi saja yang memiliki stasiun, Tangerang sebagai kota dengan jumlah penduduk yang padat juga menyimpat akses keberangkatan kereta api. Sehingga bagi kamu yang ingin naik kereta api tidak perlu jauh-jauh ke stasiun di luar negri.
Stasiun Tangerang
Kenalan dengan Stasiun Tangerang
Stasiun Tangerang menjadi salah satu lokasi pemberhentian dan keberangkatan kereta. Lokasi stasiun yang satu ini berada di kawasan Tangerang. Stasiunnya termasuk dalam kelas besar tipe C, di mana stasiun tersebut juga berada di ketinggian lebih dari 18 meter.
Stasiun Tangerang masih berada di kawasan operasi daerah I Jakarta, serta hanya melayanai kelas kereta api commuter line. Di samping itu, stasiun yang satu ini juga menjadi satu-satunya stasiun yang lokasinya paling barat jika dilihat dari jalur Tangerang-Duri, lho!
Pastinya stasiun yang satu ini terbilang snagat berbeda dengan stasiun lainnya sebab hanya melayanan kelas KRL Commuter Line Tangerang. Diresmikan pada tahun 1899, dahulunya stasiun ini hanya digunakan untuk mengangkut hasil pertanian dan sejumlah kebutuhan militer.
Nmaun, tidak menutup kemungkinan pada masa itu stasun yang satu ini juga mengangkut sejumlah penumpang yang akan pergi ke Tangerang. Tercatat pada tahun 1935 terdapat 12x operasi kereta apinya.
Nah! Stasiun ini juga dahulunya hanya mengangkut penumpang khusus. Seperti warga Tionghoa atau orang asing serta sejumlah pengusaha pribumi.